Alasan Rasulullah menggunakan Bait Al Arqam
Dalam berdakwah khususnya di awal kedatangan Islam dilakukan secara rahasia, Rasulullah mengunakan siyasah syariah (kebijaksanaan) dalam mengatur strastegi dakwah. Banyak strategi Rasulullah yang luar biasa saat menyebarkan agama Islam. Dan pada kesempatan kali ini saya akan menulis tentang salah satu siyasah syariah Rasulullah dalam berdakwah di awal penyebaran agama Islam di kalangan kaum Quraisy bersama dengan pemuda yang berasal dari Bani Makhzum yaitu Arqam bin Abil Arqam al-Qurasyi al-Makhzumiy Arqam merupakan pemuda yang masuk Islam di awal-awal. Ada yang mengatakan orang ke enam yang masuk Islam ada pula yang mengatakan orang ke sepuluh masuk Islam. Arqam berasal dari keturunan Bani Makhzum dimana Abu Jahal memiliki kedudukan dan kemuliaan sebagai pembesar Bani Makhzum. Arqam sangat berjasa dalam penyebaran agama Islam saat itu, karena rumah dari Arqam lah yang senantiasa digunakan oleh Rasulullah dan para sahabat untuk mengadakan pertemuan. Padahal Arqam merupakan s...